KPU Riau Proses Verifikasi Dokumen 28 Orang Balon DPD, 19 Masih Status BMS
RIAUMANDIRI.CO, PEKANBARU - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Riau saat ini sedang melakukan proses verifikasi dokumen persyaratan 28 orang Bakal Calon Anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI yang sudah mendaftar hingga hari terakhir, Rabu (11/7/2018).
"Kami mulai menyiapkan dokumen alat kerja untuk persiapan verifikasi dokumen syarat Bacaleg perseorangan DPD yang akan mulai tanggal 12-18 Juli 2018," kata anggota KPU Riau Ilham Muhammad Yasir, Kamis (12/7/2018).
Ilham Yasir menjelaskan, sesuai jumlah berita acara rekapitulasi verifikasi faktual yang diterbitkan KPU terhadap Bakal Calon Anggota DPD RI pada Pemilu 2019, beberapa waktu lalu, jumlah yang mendaftar sudah sesuai jumlah yakni 28 orang.
Walau dari 28 Bacaleg yang dimaksud pihaknya merekomendasikan ada yang berstatus Memenuhi Syarat (MS) dan Belum Memenuhi Syarat (BMS).
"Berdasarkan berita acara rekapitulasi verifikasi faktual yang dikeluarkan KPU Provinsi Riau, sembilan Bacaleg berstatus MS, dan 19 orang lagi statusnya masih BMS," ujar Ilham.
Namun sesuai tahapan dan selama proses berjalan, Bacaleg dimintakan untuk melengkapi kekurangan administrasi yang bisa disusul karena bukan syarat utama pencalonan.
Menurut Ilham hingga pukul 24.00 WIB hari terakhir pendaftaran pihaknya tetap membuka pelayanan, menanti warga selain yang 28 sebelumnya sudah mengantarkan syarat dukungan 2.000 KTP-e.
Namun hingga penutupan dipastikan hanya 28 Bacaleg yang sudah sejak awal melakukan penyerahan syarat dukungan saja yang mendaftar menjadi Bacaleg perseorangan DPD RI pada Pileg 2019.
"Meskipun sudah lengkap 28 orang yang mendaftar, KPU Riau tetap menunggu layanan pendaftaran di hari terakhir ini sampai pukul 24.00 WIB," katanya.
Ada pun yang datang mendaftar pada hari terakhir sebanyak 10 Bacaleg, setelah dua hari sebelumnya ada 18 yang mendaftar.
"Pada hari terakhir ini tercatat ada 10 bakal calon perseorangan yang mendaftar ke KPU Prov Riau. Sedangkan sebelumnya pada hari pertama ada sebanyak 11 orang, dan hari kedua sebanyak 7 orang. Sehingga total keseluruhan berjumlah 28 orang," tuturnya.
Data yang dirangkum dari KPU Riau, ke-28 nama Bakal Calon Anggota DPD RI tersebut yakni, Suradi, Intsiawati Ayus, M Rizal Akbar, Zahirman Zabir, Akhyaruddin, Jakiman, Muhammad Ridwan, Yusuf Said, Misharti, Juprizal, Herman Nazar, Abdul Gafar Usman, Muhammad Gazali Lc, Khudri Junid, Syintia Dewi Ananta, Sahat Martin Philip, Saut Sihaloho, Rosti Uli Purba, Jamaris, Herman Gazali, Werkanis As, Asyari Nur, Edi Ahmad R, Chaidir, Agustian Rasmanto, Jefry Noer, Edwin Pratama Putra, dan M Munif. (bbs/arc)